Kasus Positif Covid-19 Terus Meningkat di Balikpapan, Ruang Isolasi di RSKD dan RSPB Nyaris Penuh



Wartabpn - BALIKPAPAN- Kasus positif covid-19 di Kota Balikpapan hari ini kembali meningkat. Tercatat sebanyak 9 kasus baru menambah daftar pasien terpapar Virus Corona ( covid-19 ) di Kota Minyak.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan, Andi Sri Juliarty mengemukakan, terus meningkatnya jumlah pasien covid-19 membuat ruang isolasi di Kota Balikpapan hampir penuh.

"Bahwa pasien yang positif dirawat saat ini ada 60 orang, jadi kondisi kamar isolasi di rumah sakit saat ini hampir penuh," ucapnya di kantor Walikota Balikpapan, Selasa (23/6/2020).

Kondisi ruang isolasi penuh oleh pasien positif corona bisa dijumpai, baik di RS Pertamina Balikpapan ( RSPB ) maupun RSUD Kanujoso Djatiwibowo ( RSKD ).

Andi Sri Juliarty menilai, ruang isolasi yang mulanya sempat kosong kini mulai terisi lagi seiring bertambahnya kasus covid-19.

"Di RSPB hampir penuh, di RSKD masih ada kosong, di RS Bhayangkara, di RS Siloam, dan masih ada RS lain yang bisa kita isi," tuturnya.

Ia menerangkan, bicara mengenai kondisi ruang isolasi, di RSKD siap menampung maksimal 80 pasien yang dirawat.

Sehingga alternatif mengatasi masalah ini adalah memanfaatkan bantuan rumah sakit swasta lainnya untuk bisa menampung jika pasien positif membludak.

"Saat ini sebenarnya kita masih cukup, karena sekarang kita masih 60 pasien yang dirawat. Jadi insyaallah masih mencukupi dengan bantuan rumah sakit swasta lainnya," ucapnya. (*)

artikel ini sdh terbit https://www.google.com/amp/s/kaltim.tribunnews.com/amp/2020/06/23/kasus-positif-covid-19-terus-meningkat-di-balikpapan-ruang-isolasi-di-rskd-dan-rspb-nyaris-penuh